Yakin Memilihmu - Book cover

Yakin Memilihmu

Luci Fer

Bab Empat

Trinity

Saat Stephen dan aku berdiri saling berpelukan, menikmati euforia ciuman yang membara, mata kami bertemu dan kami saling tersenyum. “Itu tadi. . . .tak terlupakan.”

“Menakjubkan, sama sepertimu,” dia dengan lembut berkata sambil memiringkan tubuh ke depan untuk mengecup bibirku sekali lagi. “Aku sangat ingin bersamamu, tapi kukira teman-temanmu tidak akan mengizinkanku. Apa kamu siap kembali keluar?”

Wow! Pria ini sangat terhormat. Aku tidak pernah bertemu seorang pria yang benar-benar mengutamakan kepentinganku. Aku lebih terbiasa dengan tipe yang mengutamakan kepentingannya sendiri. “Aku bisa meminum minuman lain setelah ciuman tadi. . . . dengan banyak es untuk mendinginkannya.”

Stephen tertawa terbahak-bahak dan astaga, selain tampan, ternyata senyum yang menghiasi wajahnya juga sangatlah manis. "Kalau begitu, ayo ambil minuman untukmu, Cantik."

“Sebelum kita melakukannya, bolehkah aku menanyakan sesuatu kepadamu?” Aku mengangguk. "Apa kamu lowong besok malam? Aku tahu tinggal sehari lagi, tapi aku tidak akan berbohong kepadamu, aku tidak ingin menunggu seminggu lagi untuk bertemu denganmu.”

“Kalau kamu mau, aku ingin membawamu keluar. Bolehkah aku mentraktirmu makan malam besok malam, Trinity?”

"Aku sangat menginginkan itu, Stephen."

“Aku sangat senang kamu mengatakan itu.” Dia menarikku lebih dekat kepadanya, jari-jarinya melingkari pinggangku dan menggenggam gaunku. Bibir kami bertemu, berapi-api dan penuh gairah, tapi terlalu singkat. Memelukku erat-erat, aku meletakkan tanganku di dadanya. “Bolehkah aku meminta nomor ponselmu? Aku akan mengirim pesan besok dan menanyakan waktu dan alamat untuk menjemputmu.”

"Tentu, berikan aku ponselmu dan kita dapat bertukar nomor."

Sambil tersenyum satu sama lain, kami mengeluarkan ponsel kami, membuka kuncinya dan menyerahkannya. Kami memasukkan nomor kami masing-masing dan mengembalikan ponsel kami. Aku melihat Stephen tersenyum sambil melihat ponselnya, lalu mengetik penuh semangat.

Ketika aku melihatnya, dia melihat ekspresi bingungku dan memutar layarnya. Saat mataku melihat ke layar, aku melihat dia telah mengubah namaku di ponselnya menjadi 'Cantikku'.

Aku tidak bisa menahan rona merah yang menjalar di pipiku saat membacanya. Stephen mengulurkan tangan, mengusap punggung jarinya di pipiku.

“Wajahmu sangat seksi dan polos, itu membuatku tertarik setiap saat,” katanya sambil menatap bibirku lagi. “Bisa kita pergi sebelum aku berubah pikiran? Aku tidak akan berbohong, aku sedang berpikir untuk menyampirkanmu di bahuku dan membawamu pulang.”

Masih mabuk oleh ciuman itu dan kata-kata yang datang dari pria ini, aku mengambil tasku untuk pergi dan saat aku melewatinya, aku mengusapkan kukuku ke dadanya dan menatap matanya yang hijau itu.

"Kenapa kau berpikir aku tidak akan mengizinkanmu?"

Aku memberinya kedipan nakal dan terus berjalan.

Tentu, Stephen telah berbalik untuk mengikutiku, aku menggoyangkan pinggulku sedikit untuk menggodanya, lalu aku mendengarnya mengerang dan berlari ke arahku seperti singa menyerang mangsanya, tangannya memegang bokongku.

Bibir Stephen dengan cepat menyentuh leherku dan aku merasakan giginya menyentuh kulit sensitif di bawah telingaku. "Jangan goda aku, Cantikku, aku merasa sangat sulit mengendalikan diriku sekarang."

Aku mendengar keputusasaan dalam suaranya. Aku menyelipkan tanganku di belakangku, sedikit membiarkannya menyentuh bagian depan celananya, dan aku tidak heran mendapati bahwa dia sangat terangsang. Memutar kepalaku, aku tidak bisa menyembunyikan tatapan nakal di mataku. “Rasanya memang begitu.”

Dan dengan itu, aku membuka pintu dan melangkah keluar, bersandar di dinding di lorong menunggu Stephen. Aku melihat kebutuhan di matanya saat dia menggelengkan kepalanya, menyeringai kepadaku sebelum menutup kantornya dan menguncinya kembali. Stephen mengulurkan tangannya kepadaku dan berkata, "Pergi sekarang?"

Aku meraih tangannya dan membiarkannya membawaku kembali ke meja, di mana Luke dan Matt masih menunggu bersama Mike, Chad, David, dan Clint.

Namun, aku juga melihat dua wanita sekarang telah bergabung dengan mereka, salah satunya terlihat sangat nyaman dengan Clint. Kami kembali ke meja dan setelah disambut, Stephen memesan minuman untuk kami dan kami duduk di kursi.

Tangan Stephen secara naluriah kembali menyentuh pahaku, tentu saja aku tidak keberatan sama sekali. Aku menoleh ketika Clint berbicara kepadaku dan dia memperkenalkan kedua wanita itu.

"Trinity, aku ingin kamu berkenalan dengan pacarku, Mia, dan temannya, Lily." Lily hanya menatapku dengan senyum yang kaku, tapi Mia mengulurkan tangan melewati Clint ke arahku.

Mia dan aku bertukar basa-basi ketika dia juga menyadari bahwa Lily tidak berusaha untuk memperkenalkan dirinya. Dia menyenggol Clint memintanya untuk bertukar tempat duduk dengannya, jadi kami sekarang duduk bersama.

"Jadi, bagaimana kamu mengenal orang-orang ini?" Mia tampak hangat dan bersahabat, dan langsung membuatku merasa nyaman dengan kelompok itu.

"Luke dan Matt di sana," sambil menunjuk mereka, "kami bekerja bersama, dan Luke dan aku tinggal bersama. Stephen dan aku bertemu awal minggu ini dan ketika kami bertemu satu sama lain malam ini, dia mengundang kami untuk bergabung untuk minum-minum.”

Aku memberi Stephen senyum hangat dan merasakan tangannya mencengkeram pahaku sedikit lebih erat sebelum dia kembali mengobrol dengan Luke.

Setelah mengobrol selama berjam-jam, aku mengetahui bahwa Mia seumuran denganku dan Luke, dan dia bekerja sebagai pelatih pribadi.

Clint dan Mia telah bersama selama 5 tahun, bertemu di kampus dan sekarang tinggal bersama. Kami memiliki kesukaan yang sama dan ketika Mia bertanya apa kami bisa bertukar nomor dan bertemu minggu depan untuk minum kopi, aku setuju.

Aku menyayangi Luke seperti saudara laki-laki yang tidak pernah kumiliki, tapi aku juga membutuhkan waktu untuk bersama wanita. Yang membuatku sedikit aneh adalah Lily tidak berusaha sedikit pun untuk bergabung dalam percakapan kami.

Seolah merasakan apa yang mungkin kupikirkan, Mia bersandar dan berbisik, “Jangan pedulikan Lily, dia selalu menyukai Stephen, tapi Stephen menjelaskan dengan sangat jelas bahwa tidak akan pernah ada apa pun di antara mereka.”

“Mungkin sedikit mengejutkan baginya, dia tidak terbiasa melihat Stephen dengan wanita. Dia akan baik-baik saja setelah terbiasa. Percayalah kepadaku."

"Serius? Tanpa maksud menyinggung Clint, aku kira pria tampan seperti Stephen tidak sulit mendapatkan wanita?”

Miya tertawa. “Aku tidak tersinggung, Sayang. Tidak sulit bagi Stephen, dia hanya tidak memakan umpan dari tipikal wanita kebanyakan. Kamu tahu tipenya? Dia punya selera yang tinggi. Ditambah lagi, pekerjaannya membuat mereka sangat sibuk, aku kira dia membutuhkan orang spesial untuk dapat membuatnya tetap terhibur, seseorang seperti kamu.”

Dia mengedipkan mata kepadaku dan sedikit mendorongku saat aku tersenyum. “Yah, aku sangat menghargai perhatiannya, aku tidak akan berbohong. Dan aku tidak sabar untuk bertemu dengannya lagi besok malam agar kami bisa lebih mengenal satu sama lain.”

"Tidak mungkin! Dia mengajakmu kencan?” Dia berbisik agar tidak ada orang lain yang mendengar dan aku mengiakan dengan bingung. "Ini berita besar! Ah, aku sangat gembira.

“Aku harap ini akan berjalan lancar, kamu tidak tahu berapa lama aku telah menunggu wanita lain bergabung dengan kami. Aku suka para pria ini, tapi kadang aku juga butuh wanita lain untuk mengobrol, mengerti, kan?”

"Aku sangat mengerti, meskipun aku tidak bisa berbohong, kadang Luke sedikit lebih feminin daripada aku." Kami berdua tertawa sebelum menghabiskan minuman kami.

Saat meneguk minuman untuk terakhir kalinya, aku lihat saat itu sudah pukul dua pagi dan Luke sudah sangat lelah. Walaupun aku menikmati malam ini, terutama bagian di mana tangan Stephen tidak pernah meninggalkanku sejak kami kembali dari kantornya, inilah saatnya pulang dan beristirahat.

“Stephen, terima kasih atas malam yang indah ini, tapi putri tidur di sana,” aku menunjuk Luke, “sepertinya dia sudah harus pulang sebelum ngiler di perabotmu.” Stephen memandang Luke sambil tersenyum, sebelum kembali menatapku.

“Mau aku pesankan taksi atau Uber? Aku agak kecewa kamu pergi, tapi semakin cepat malam ini berakhir, semakin dekat kita dengan kencan makan kita besok malam. Biarkan aku mengantarmu keluar dan memastikan kamu mendapatkan tumpangan pulang dengan selamat.”

“Ya.” Aku menoleh ke Luke dan Matt. "Kalian siap pulang?"

Luke berkata dia sudah siap dan bertanya apakah Matt akan pulang ke rumah kami malam ini. Setelah disepakati, kami akhirnya keluar dari meja.

Semua orang saling berbasa-basi dan berjabat tangan; Mia memelukku dan berkata dia akan meneleponku minggu depan untuk bertemu, dan sejujurnya aku pun tidak sabar.

Luke dengan bantuan Matt mulai berjalan keluar dan aku mengikuti di belakangnya. Stephen mengikuti dengan lengannya melingkari pinggangku dan mengelus punggungku.

Kami keluar dan Stephen memberhentikan taksi untuk kami, lalu Matt mencoba memasukkan Luke yang mabuk ke dalam taksi.

Aku melihat Stephen menyerahkan uang kertas seratus dolar kepada sopir dan memintanya untuk memastikan kami semua sampai di rumah dengan selamat.

Stephen berdiri kembali dan berbalik ke arahku, berjalan lebih dekat sambil melingkarkan tangannya di pinggangku, menarikku lebih dekat dengan dirinya. “Aku tidak sabar bertemu denganmu besok.”

Aku mengangkat tanganku ke wajahnya, menyentuh pipinya sambil mengusap jemariku dengan lembut. Kemudian aku memegang belakang lehernya dan menarik wajahnya ke bawah ke arahku.

Stephen dengan senang hati menurut dan bibir kami bertemu dengan percikan yang sama seperti pertama kali. Tangannya menarikku lebih erat kepadanya, dan aku merasakan dia memiringkan pinggulnya mendorongku.

Terlalu cepat ciuman itu berakhir dan kami mengucapkan selamat malam. Saat hendak naik taksi, aku menoleh kepada Stephen. "Terima kasih untuk malam yang indah ini, sampai jumpa besok."

"Kirim aku pesan jika sudah sampai, agar aku tahu kamu sampai di rumah dengan selamat," dia meminta dengan malu-malu sambil memasukkan tangannya ke dalam saku. Aku mengiakan lalu mengucapkan selamat malam sambil masuk dan menutup pintu taksi.

Sesudah Matt dan aku membawa Luke ke tempat tidur, aku mengucapkan selamat malam kepada Matt. Aku pergi ke dapur untuk mengambil sebotol air, lalu menutup pintu kamarku dan menjatuhkan diri di tempat tidurku.

Setelah beberapa menit, aku ingat telah berjanji untuk mengirim pesan kepada Stephen dan dengan cepat aku mengirim pesan kepadanya, memberi tahu bahwa aku baru saja tiba di rumah dan bersiap-siap untuk tidur.

Setelah menambahkan semoga dia menikmati sisa malamnya, aku mengunci ponsel dan bangun. Aku menuju kamar mandi untuk berganti pakaian dan meletakkan ponselku di meja rias di sebelahku. Saat aku sedang menyikat gigi, aku mendengar ponselku bergetar di sebelahku dan melihat balasan dari Stephen.

“Aku senang kamu pulang dengan selamat. Aku masih di bar, di kantor untuk menyelesaikan beberapa hal sebelum pulang. Yang bisa kupikirkan hanyalah betapa aku berharap aku ada di sana bersamamu. Aku tidak sabar bertemu denganmu lagi, Cantik.”

Membaca pesan itu membuatku tersenyum sendiri. Aku tidak yakin apakah minuman yang membuatku merasa begitu percaya diri, atau cara pria ini yang membuatnya begitu, tapi sebelum memikirkannya terlalu jauh, aku memotret diriku dan mengetik balasan, mengirimkannya kepada Stephen.

“Yah, aku harap ini membantumu melewati sisa malam ini. Selamat malam, Stephen.” Setelah keluar dari kamar mandi, aku mengisi daya ponsel dan duduk di tempat tidur. Tepat ketika aku akan mematikan lampu, aku mendengar pesan masuk.

“Tuhan, beri aku kekuatan, banyak hal yang ingin aku lakukan kepadamu. Istirahatlah, Cantik, karena kamu akan membutuhkannya saat bertemu denganku.”

Next chapter
Diberi nilai 4.4 dari 5 di App Store
82.5K Ratings
Galatea logo

Unlimited books, immersive experiences.

Galatea FacebookGalatea InstagramGalatea TikTok